00 55 22 66
mtsn1malra@mtsn1malukutenggara.com
Maluku Tenggara, Kei Kecil, INA. 97622
blog-img
30/06/2024

Pantau Uji coba pelaksanaan KSM tingkat Kabupaten La Amir berikan Apresiasi

MTs N 1 Malra | Pendidikan

Langgur, 28 Juni 2024 - di Aula kantor Kementerian Agama Kabupaten Maluku Tenggara, uji coba pelaksanaan Kompetensi Sains Madrasah tingkat Kabupaten telah berhasil dilaksanakan.

Uji coba ini diikuti oleh Siswa-siswi MTs N 1 Maluku Tenggara yaitu, Alya Zahwa Zein Matdoan, Sandi Yudha Pratama S, dan Hening Asih Muntazirah, Mohammad Azhar Arafah, Adinda Arsyi Nindyra, dan Siti Nur Safa Heluth. Kegiatan uji coba ini terbagi menjadi 3 sesi di mulai dari sesi pertama 09.30 - 11.30 Wit, sesi ke dua pukul 12.00 - 14.00 Wit dan sesi ke tiga pukul 14.30 - 15.30 Wit ini berjalan dengan lancar dan sukses.

Dalam uji coba ini, para peserta madrasah menunjukkan kemampuan dan pengetahuan mereka dalam bidang sains. Mereka mengikuti serangkaian tes dan evaluasi yang dirancang untuk mengukur pemahaman mereka dan dalam kegiatan ini para peserta Uji Coba KSM tingkat kabupaten didampingi oleh Guru pembimbing mata pelajaran IPA Terpadu terintegrasi, Matematika terintegrasi dan IPS terpadu terintegrasi.

Kepala Madrasah La Amir, yang di temui di ruang kerjanya menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua peserta yang telah berpartisipasi dalam uji coba ini. Beliau juga menegaskan pentingnya pengembangan kompetensi sains di kalangan siswa madrasah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di wilayah ini.

Diharapkan bahwa hasil dari uji coba pelaksanaan Kompetensi Sains Madrasah ini dapat memberikan gambaran yang jelas tentang kemampuan siswa dalam bidang sains dan menjadi acuan untuk peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Maluku Tenggara ke depannya, Imbuhnya.

#TimRedaksiMTsNegeri1MalukuTenggara#

Bagikan Ke:

Populer